Total Tayangan Halaman

Kamis, 27 Februari 2014

Setia band Awal Mula


SETIA BAND merupakan wadah bagi Charly dan Pepeng untuk comeback berkarya di dunia musik Indonesia, setelah tidak lagi dengan ST12.
Biografi
SETIA Band adalah grup band Indonesia yang didirikan di Bandung, Jawa Barat pada tahun 2011. Namun secara resmi berdiri pada tanggal 16 Februari 2012. Grup ini didirikan oleh Charly Van Houttens pada (Vocal), dan Dedy Sudrajat alias Pepeng (Gitar).

Charly Van Houttens dan Dedy Sudrajat atau yang biasa di kenal dengan sebutan Pepeng merupakan pentolan dari grup Musik beraliran Melayu yaitu ST12. Grup musik yang melejit melalui tembang-tembangnya seperti "PUSPA", " jangan Pernah Berubah" dan "Saat Terakhir" ini memutuskan untuk keluar dari Band yang telah membesarkan nama mereka di belantika musik Indonesia.

Di awal tahun 2012 mereka kembali membentuk sebuah Grup band yang di beri nama SETIA Band. Hanya dengan beranggotakan 2 orang, yaitu Charly Van Houttens pada vocal dan Dedy Sudrajat pada guitar, akan tetap menyajikan lagu-lagu terbaik mereka. Adapun hit single di album perdana SETIA Band adalah "Jangah Ngarep".
Keterangan
Charly dan Pepeng mengusung formasi baru dengan memberi nama band baru mereka SETIA BAND dan masih di bawah naungan Trinity Optima Production.

Nama SETIA di ambil dari kata SETIAKU (sebutan fans club Charly dan Pepeng saat masih tergabung di band sebelumnya : ST12). Dengan adanya additional Drummer Alsa, kini SETIA BAND tampil lebih fresh dan fun tanpa meninggalkan karakternya sebagai band pop-melayu. Selain itu, SETIA BAND mempunyai konsep selalu memasukkan unsur budaya Indonesia di setiap penampilan mereka : tarian daerah, alat-alat musik daerah, kostum, dll. Di kota dan daerah manapun SETIA BAND tampil, pasti akan selalu membawa unsur budaya daerah tersebut ke atas panggung bersama mereka.

Judul album perdana SETIA BAND diambil dari motto mereka "SATU HATI". Masih dengan nuansa pop melayu, SETIA BAND hadir dengan materi lagu yang lebih berwarna. Tanpa ada kata-kata dan kalimat kiasan, lagu-lagu SETIA BAND di album SATU HATI secara tegas dan sederhana mengungkapkan maknanya. "Untuk menyatukan hati kita semua, satu dalam kasih sayang, selalu menebarkan cinta kepada sesama, rasa saling menghormati dan toleransi. Insya Allah pesan Satu Hati ini dapat membawa keindahan hidup bila kita semua berusaha mewujudkannya".

Album SATU HATI didistribusikan secara exclusive melalui INDOMARET, terhitung sejak pertengahan April 2012. Dengan jaringan lebih dari 6.300 gerai sampai ke pelosok tanah air akan memudahkan penggemar SETIA BAND yang juga konsumen INDOMARET mendapatkan CD album SATU HATI. Belum di luncurkan, CD album SATU HATI telah terjual 1.200 keping dalam waktu 7 hari di INDOMARET.

Rabu, 12 Februari 2014

asal usul bahasa ngapak

Asal Usul Bahasa Ngapak

 

Masjid Agung Purwokerto Tempo Dulu
Asal usul dialek Ngapak tidak terlepas dari sejarah asal usul orang Banyumas. Setelah ditelusuri lewat Wikipedia, nenek moyang orang Banyumas berasal dari Kutai, Kalimantan Timur pada masa pra-Hindu. Berdasarkan catatan Van Der Muelen, pada abad ke-3 sebelum Masehi pendatang tersebut mendaratdi  Cirebon kemudian masuk ke pedalaman. Sebagian menetap di Gunung Cermai dan sebagian lagi menetap di sekitar lereng Gunung Slamet serta lembah sungai Serayu. Pendatang yang menetap di gunung Cermai selanjutnya mengembangkan peradaban Sunda. Sedangkan pendatang yang menetap di sekitar gunung Slamet kemudian mendirikan kerajaan Galuh Purba. Kerajaan Galuh Purba diyakini sebagai kerajaan pertaman di Pulau Jawa dan keturunannya menjadi penguasa-penguasa di kerajaan Jawa selanjutnya.
Kerajaan Galuh Purba berdiri pada abad ke-1 Masehi di Gunung Slamet dan berkembang pada abad ke-6 Masehi dengan kerajaan-kerajaan kecil diantaranya:Kerajaan Galuh Rahyang lokasi di Brebes, ibukota di Medang Pangramesan.

     Kerajaan Galuh Kalangon lokasi di Roban, ibukota di Medang Pangramesan.
      Kerajaan Galuh Lalean lokasi di Cilacap, ibukota di Medang Kamulan.
      Kerajaan Galuh Tanduran lokasi di Pananjung, ibukota di Bagolo.
     Kerajaan Galuh Kumara lokasi di Tegal, ibukota di bagolo.
      Kerajaan Pataka, lokasi di Nanggalacah, ibukota di Pataka.
      Kerajaan Galuh Imbanagara lokasi di Barunay (Pabuaran), ibukota di Imbanagara.
      Kerajaan Galuh Kalingga lokasi di Bojong, ibukota di Karangkamulyan.
Kerajaan Galuh Purba mempunyai wilayah kekuasaan yang lumayan luas, mulai dari Indramayu, Cirebon, Brebes, Tegal, Pemalang, Bumiayu, Banyumas, Cilacap, Purbalingga, Banjarnegara, Kedu, Kebumen, Kulonprogo, dan Purwodadi.
Berdasarkan prasasti Bogor, karena pamor kerajaan Galuh Purba menurun (kalah pamor dynasti Syailendra di Jawa Tengah yang mulai berkembang) kemudian ibukota kerajaan Galuh Purba pindah ke Kawali (dekat Garut) kemudian disebut Kerajaan Galuh Kawali.
Pada masa Purnawarman menjadi Raja Tarumanegara, kerajaan Galuh Kawali menjadi kerajaan bawahan Tarumanegara. Pada saat Tarumanegara diperintah oleh Raja Candrawarman, kerajaan Galuh Kawali kembali mendapatkan kekuasaannya kembali. Pada masa Tarumanegara diperintah oleh Raja Tarusbawa, Wretikandayun (raja Galuh Kawali) memisahkan diri (merdeka) dari Tarumanegara dan mendapat dukungan dari Kerajaan Kalingga, kemudian menjadi Kerajaan Galuh dengan pusat pemerintahan Banjar Pataruman. Kerajaan Galuh ini yang kemudian berkembang menjadi Kerajaan Pajajaran  di Jawa barat.
Meskipun dalam perkembangannya Kerajaan Galuh Purba berkembang menjadi Kerajaan besar yaitu Kalingga di Jawa Tengah dan Galuh di Jawa Barat, hubungan keturunan Galuh Purba tetap terjalin dengan baik dan terjadi perkawinan antar Kerajaan sehingga muncul Dinasti Sanjaya yang kemudian mempunyai keturunan raja-raja di Jawa.
Berdasarkan kajian bahasa yang dilakukan oleh E. M Uhlenbeck, 1964, dalam bukunya: “A Critical Survey of Studies on the Language of Java and Madura”, The Hague: Martinus Nijhoff, bahasa yang digunakan oleh “keturunan Galuh Purba” masuk ke dalam Rumpun Basa Jawa Bagian Kulon yang meliputi: Sub Dialek Banten Lor, Sub Dialek Cirebon/Idramayu, Sub Dialek Tegalan, Sub Dialek Banyuma, Sub Dialek Bumiayu. Dialek inilah yang biasa disebut dengan Bahasa Jawa Ngapak.

Keterkaitan Banyumas dengan Kesultanan Mataram Islam (Surakarta)

Bupati Cilacap Pertama (Foto tahun 1863)
Pada masa Kesultanan Demak (Pra-Mataram Islam), sebagian besar wilayah Banyumas termasuk dalam kekuasaan Pajang. Pada awalnya pusat pemerintahan Banyumas berada di Wirasaba (Purbalingga). Kemudian menjelang berakhirnya kejayaan kerajaan Pajang dan mulai berdirinya kerajaan Mataram (1587), Adipati Wargo Utomo II menyerahkan kekuasaan Kadipaten Wirasaba ke saudara-saudaranya, sementara beliau sendiri memilih membentuk Kadipaten baru dengan nama Kadipaten Banyumas dan beliau menjadi Adipati pertama dengan Adipati Mrapat.
Seiring dengan berkembangnya Kerajaan Mataram, Kadipaten-Kadipaten di wilayah Banyumasan pun tunduk pada kekuasaan Mataram (Yogyakarta/Surakarta). Namun, wilayah Banyumas tidak secara otomatis memasukkan wilayah Banyumas ke dalam “lingkar dalam” kekuasaan Mataram sehingga Kadipaten-Kadipaten di wilayah Banyumas tersebut masih memliki otonomi dan penduduk Mataram (Yogyakarta/Surakarta) menyebut wilayah Banyumas sebagai wilayah Mancanegara Kulon.  Wilayahnya meliputi Bagelen (Purworejo) sampai dengan Majenang (Cilacap). Hingga pada tanggal 22 Juni 1830 wilayah Banyumas dijajah Belanda, sekaligus akhir kekuasaan Mataram atas Banyumas. Selanjutnya para Adipati di wilayah Banyumas pun tidak tunduk lagi pada Raja Mataram tetapi dipilih oleh Gubernur Jenderal Belanda.

Bahasa Ngapak Representasi Budaya Egaliter

Bagong, simbol Banyumas
Menurut sejarah, perkembangan bahasa Jawa menjadi berbagai tingkatan (Ngoko, Kromo, dan Kromo Inggil) merupakan produk budaya yang dipengaruhi oleh situasi/kondisi politik pada masa itu (Mataram).  Kemungkinan karena posisi Banyumas diantara Sunda dan Mataram menjadikan bahasa Banyumas lebih netral/bebas dari pengaruh Mataram. Menurut Ahmad Tohari (Budayawan Banyumas), secara historis bahasa Jawa Banyumasan merupakan turun lurus (vertikal) dari bahasa Jawa Tengahan/Kawi. Sedangkan bahasa Jawa Anyar logat Yogyakarta dan Surakarta merupakan turun menyamping (horisontal).










                                                                                                                                                                            Keegaliteran ini dapat dilihat dari karakter orang Banyumas yang Blakasuta (blak-blakan) yaitu apa adanya, tanpa basa-basi. Menurut, Priyadi (2000) budaya masyarakat Banyumas yang tercermin dalam bahasa Jawa Dialek Banyumasan adalah budaya tanggung atau marginal. Artinya dalam mengadopsi budaya Jawa dan Sunda sama-sama dangkal. Oleh karena itu, masyarakat Banyumas tidak lagi mempedulikan status sosial di masyarakat (ningrat/priyayi). Manusia Banyumas lebih suka menggalang sikap kesetaraan yang bersifat universal. Etika di masyarakat Banyumas dibangun atas dasar etika kemanusiaan yang dapat memunculkan kekuatan solidaritas Banyumas yang membedakan antara Jawa-Banyumas dan Jawa lainnya. Keegaliteran manusia Banyumas melahirkan prinsip kerukunan dijunjung tinggi dengan filosofisnya yakni ungkapan tenimbang pager wesi, mendhingan pager tai sehingga melahirkan prinsip aman dan tenteram. Hidup bertetangga berarti saling menjaga rasa aman dalam kehidupan kolektif. Sikap egaliter itu akan menjauhkan setiap individu dari sikap feodalisme yang menempatkan kedudukan, pangkat, dan harta sebagai kiblat hubungan sosial. Oleh karena itu, ungkapan orang desa seperti ngisor galeng, dhuwur galeng dijunjung tinggi. Masyarakat Banyumas mempunyai keyakinan bahwa semua makhluk hidup di mata Tuhan memiliki kedudukan yang sama. Namun, di lain sisi, etika kesetaraan juga telah membentuk masyarakat Banyumas yang menonjolkan sikap-sikap suka bercanda, berbicara tanpa memandang siapa yang diajak bicara, dimana berbicara, kapan berbicara. Priyadi (2000:12) menyebut dengan istilah berbicara secara penjorangan, semblothongan, atau glewehan yang berlebihan sehongga batas etika diabaikan demi suatu keakraban dengan orang lain sesama orang Banyumas. Oleh sebab itu, sering kita jumpai hubungan Banyumas antara orang yang lebih tua dengan yang lebih muda seperti hubungan pertemanan yang jarang dijumpai di daerah Jawa Wetan.

Bahasa Ngapak dianggap Lucu atau Bahasa Rendahan

Karakter orang Banyumas yang egaliter merupakan sisi positif sehingga jarang kita temui orang Banyumas yang merendahkan/mengolok-olok bahasa atau dialek orang lain. Mungkin justru sebaliknya karena sikap feodalisme sebagian orang Jawa menganggap dialek bahasa Jawa Ngapak sebagai bahasa yang lucu dan rendahan. Ada pandangan stereotip yang menganggap sebagian besar generasi muda Banyumas merasa inferior (rendah diri) ketika menggunakan bahasa Ngapak. Hal ini bisa dilihat bagaimana bahasa yang digunakan oleh orang Banyumas saat berinteraksi dengan orang Jawa Wetan. Kalau tidak menyesuaikan diri dengan membandhekan ke-ngapakannya dipastikan menggunakan bahasa Indonesia dalam berinteraksi dengan orang yang berbahasa Jawa Wetan. Menurut saya, ini bukanlah suatu hal yang negatif tetapi sebagai bentuk adaptasi orang Banyumas dengan orang dialek bahasa lain. Oleh sebab itu, sering saya temui orang Banyumas di Jakarta menggunakan dialek Betawi, orang Banyumas di Yogyakarta menggunakan dialek Mbandhek, dan ketika bertemu dengan orang sesama Banyumas kembali menggunakan bahasa dialek Ngapaknya. Justru suatu hal yang buruk jika sesama orang Banyumas berdialog dengan tidak menggunakan dialek Ngapaknya. Oleh sebab itu, saya menyarankan kepada generasi muda Banyumas untuk melestarikan dialek Ngapak dengan menggunakan dialek Ngapaknya saat ngobrol dengan sesama orang Banyumas. Selain itu, kepada sebagian orang yang menganggap dialek Ngapak sebagai bahasa Lucu atau Rendahan mari kita saling menghargai kebudayaan orang lain.

Selasa, 04 Februari 2014

cara ampuh cepat tinggi


Caramenambah tinggi badan apa sajakah yang telah anda coba? apakah anda juga meminum obat tinggi yang banyak diiklankan di pasaran? Banyak obat tinggi yang menawarkan tinggi badan anda dapat bertambah cepat hanya dalam beberapa minggu saja. Sebaiknya anda tidak percaya begitu saja dan buru-buru membelinya. Fokuslah pada latihan-latihan yang dapat menambah tinggi badan anda. Mendapat tinggi badan yang ideal adalah keinginan setiap orang. Sekarang ini, tinggi badan juga menjadi standar profesi tertentu seperti pilot, pramugari, polisi dan beberapa pegawai. Tinggi badan juga dapat mempengaruhi percaya diri seseorang. Umumnya pria harus mempunyai tinggi badan yang lebih dibanding wanita agar dapat terlihat gagah.


Sebelum mengetahui cara menambah tinggi badan dengan aman dan alami, sebaiknya anda mengetahui faktor yang membuat seseorang tumbuh tinggi. Penyebab tinggi badan seseorang adalah faktor genetik. Faktor gen ibu lebih dominan dalam menentukan tinggi badan. Bila ibu anda mempunyai gen tinggi maka anda juga akan mempunyai kecenderungan tinggi badan yang sama. Selain itu asupan gizi selama masa pertumbuhan juga mempengaruhi tinggi seseorang. Asupan kalsium, vitamin dan mineral menunjang pertumbuhan tulang anda.

Apakah anda berpikiran bahwa di atas usia 20 tahun anda tidak akan dapat tumbuh tinggi lagi? Mitos tersebut salah. Dengan asupan gizi dan latihan yang benar, anda dapat menambah tinggi badan anda. Mekanisme pertambahan tinggi badan pada usia di atas 20 tahun yaitu dengan menstimulasi ruang diantara sumsum tulang belakang. Struktur tulang rawan tersebut masih lentur dan elastis sehingga dengan latihan dan teknik tertentu anda dapat menambah tinggi badan anda. Berikut adalah cara menambah tinggi badan anda secara alami.

1. Olahraga teratur dan rutin

Cara menambah tinggi badan yang pertama anda coba adalah membiasakan tubuh anda untuk berolah raga. Olahraga yang anda gunakan adalah peregangan yang dapat menstimulasi penebalan tulang rawan. Jenis olahraga yang dapat menambah tinggi badan anda antara lain:
  •  Melompat
    Olahraga melompat merupakan salah satu cara menambah tinggi badan yang efektif dan sudah dikenal sejak dulu. Dengan melompat, otot kaki anda akan terstimulasi. Mulailah melompat dengan satu kaki, kemudian melompat dengan kedua kaki. Lakukan hingga sepuluh hitungan. Anda dapat mengulangi hingga 3 kali. Lakukan serutin mungkin.
  • Berenang
    Selain melompat, olahraga lain yang dapat menambah tinggi badan anda adalah berenang. Cara menambah tinggi badan yang satu ini juga terkenal efektif. Berenang akan membuat tubuh menjadi fleksibel. Lakukan renang gaya dada minimal 25 menit.
  • Bersepeda
    Gerakan saat anda mengayuh sepeda merupakan peregangan otot kaki yang dapat membuat anda lebih tinggi. Jika anda tidak mempunyai waktu untuk bersepeda anda dapat menggunakan sepeda statis. Lakukan selama 10-15 menit setiap harinya.
  • Lari sprint
    Cara menambah tinggi badan dapat anda lakukan dengan melakukan sprint atau lari cepat dengan jarak pendek. Latihan ini sangat efektif karena dengan rutin melakukan sprint akan melepaskan hormon pertumbuhan. Gerakan menekan otot kaki akan membuat kaki menjadi kuat, namun jangan lakukan sesering mungkin karena justru dapat membuat cedera otot anda.
2. Asupan makanan yang bergizi

Selain latihan yang rutin, cara menambah tinggi badan adalah dengan melengkapi latihan dengan asupan makanan yang bergizi. Makanan yang sehat dan bernutrisi akan merangsang pertumbuhan dan kesehatan tulang anda. Konsumsilah makanan yang banyak mengandung kalsim dan magnesium. Jangan pernah anda lupakan sarapan karena sarapan adalah asupan awal saat anda memulai aktivitas. Konsumsi karbohidrat, vitamin, protein, dan juga kalsium. Tidak hanya rutin mengonsumsi sayur dan buah, anda juga melengkapinya dengan susu. Pilihlah susu rendah lemak agar anda tidak menjadi gemuk.

3. Tidur yang cukup

Cara menambah tinggi badan yang terakhir adalah dengan tidur yang cukup dan berkualitas. Saat tidur tubuh akan memproduksi hormon pertumbuhan. Tidurlah yang berkualitas, karena selain sehat bagi anda juga dapat menambah tinggi badan anda.
Itulah uraian olahraga yang dapat menambah tinggi badan dan tips atau beberapa Cara Menambah Tinggi Badan Dengan Cepat Secara Alami yang dapat anda coba. Selain berolahraga, imbangilah dengan makan dan istirahat yang cukup.

sejarah batik gemeksekti, kebumen

Desa Gemeksekti Kecamatan Kebumen terletak 2 KM di Utara Ibukota Kabupaten Kebumen, yang mata pencaharian warganya sebagian besar sebagai pembatik. Uniknya di Desa Gemeksekti pengrajin batik belajar secara autodidak dan sebiagian dari pengrajin berpenghasilan di bawah Rp. 20.000 dalam satu hari.
Perkembangan batik di Kebumen berpusat di daerah Desa Watubarut dan Desa Tanuraksan (sekarang kedua desa tersebut bergabung dengan nama Desa Gemeksekti) dibawa oleh pengikut-pengikut Pangeran Diponegero setelah selesainya peperangan tahun 1830, dimana perkembangan pembatikan didaerah-daerah luar selain dari Yogyakarta dan Solo ini erat hubungannya dengan perkembangan sejarah kerajaan Yogya dan Solo itu sendiri.
Pembatikan di  Desa Gemeksekti ini dikenal sekitar awal abad ke-XIX yang salah satunya dibawa oleh pendatang-pendatang dari Yogya dalam rangka dakwah Islam antara lain yang dikenal ialah: Penghulu Nusjaf. Beliau inilah yang mengembangkan batik di Kebumen dan tempat pertama menetap ialah di sebelah Timur Kali Lukolo (wilayah Desa Watubarut dan Desa Tanuraksan) dan juga ada peninggalan masjid atas usaha beliau. Proses batik pertama di Desa Gemeksekti ini dinamakan teng-abang atau blambangan dan selanjutnya proses terakhir dikerjakan di Banyumas/Solo, proses pembatikan teng-abang atau blambangan ini berpusat di dusun tanuraksan dimana para pekerjanya banyak berasal wilayah/dusun sekitar, termasuk dari Desa Jemur Kecamatan Pejagoan, Desa Seliling Kecamatan Alian dan lain-lain, dimana dalam perkembangannya para pekerja inilah yang menyebarkan batik Kebumen keluar dari Desa  Gemeksekti.
VISI
“Menjadikan Desa Gemeksekti sebagai desa wisata batik khas Kebumen
MISI
1.    Pengembangan ODTW Batik khas kebumen
2.    Pembangunan fasilitas dan utilitas kawasan
3.    Penguatan kelembagaan
Jumlah penduduk Desa Gemeksekti tahun 2009 adalah 6.143 jiwa, dengan kepadatan penduduk 379 jiwa/Ha. Kepadatan penduduk tertinggi terletak di Dusun Tanuraksan hal ini terlihat dari jumlah bangunan pemukiman yang ada yaitu 859 buah bangunan dengan luas wilayah adalah 162.2 Ha, sedangkan kepadatan penduduk terendah terletak di Dusun Sumelang yang hanya terdapat 101 buah bangunan dengan luas wilayah 32.02 Ha.
Dari sisi motif dan warnanya, batik Kebumen ini merupakan campuran dari batik keratonan (Solo dan Jogja) yang mempunyai motif keratonan dengan warna sogan (cokelat) yang cenderung dominan dengan  batik pesisiran (Pemalang, Tegal dan Cirebon) yang cenderung kaya warna. Jadi batik Kebumen ini selain mempunyai warna yang bermacam-macam (cenderung lebih gelap dari batik pesisir) dan juga tidak meninggalkan pakem batik keratonan ( warna cokelat sogan).

Selasa, 28 Januari 2014

cara menghipnotis orang

"Ini dia cara mudah anda untuk bisa menghipnotis teman atau orang terdekat anda, sangat di anjurkan untuk tidak menggunakannya di jalan yang salah, langsung simak aja sob nih langkah - langkah cara hipnotis yang benar"

Definisi : Hipnotis adalah salah satu cabang magic yang digunakan untuk bermain dengan alam bawah sadar manusia. Setelah seseorang memasuki alam bawah sadarnya, kita bisa menanamkan sugesti tertentu dalam pikiran mereka, dan membuat mereka melakukan hal-hal yang kita perintahkan.Perlu 

Diketahui :
- Hipnotis (terutama “extreme hypnotist” seperti yang sering dilakukan Romi Rafael) hanya akan berhasil apabila sang objek (sukarelawan) bersedia dihipnotis.

- Alam pikiran manusia dibagi menjadi dua, yaitu alam sadar (conscious mind) dan alam bawah sadar (unconscious mind). Tujuan hipnotis adalah membuat sang sukarelawan berada di alam bawah sadar mereka. Keadaan setelah sang sukarelawan melakukan berbagai macam hal dalam pengaruh alam bawah sadar disebut “trans”.

Prosedur :

1. Percaya Diri
Sebelum melakukan hipnotis, anda harus benar-benar yakin dan percaya bahwa anda mampu menghipnotis orang lain. Yakinkan diri anda bahwa anda adalah seorang ahli hipnotis yang hebat. Tanpa rasa percaya diri, hipnotis yang anda lakukan pasti gagal.

2. Ritme
Sesuaikan ritme suara anda dengan kecepatan nafas sang sukarelawan. Hal ini bisa dilakukan dengan memperhatikan gerakan rongga diafragma saat sang sukarelawan bernafas. Saat yang paling tepat untuk menggiring sang sukarelawan memasuki alam bawah sadar mereka adalah saat mereka sedan menghembuskan nafas (seperti yang sering dilakukan oleh Romi Rafael).
Biasanya, jika hipnotis berjalan dengan sukses, tempo dan ritme nafas sang sukarelawan menjadi lebih lambat. Saat itu, perlambatlah tempo dan ritme bicara anda sesuai dengan ritme nafas sang sukarelawan.

3. Nada Suara
Ada dua macam nada suara yang dapat digunakan dalam hipnotis.

a. Nada Suara Monoton
Metode ini sering dipakai oleh Romi Rafael. Nada suara monoton adalah nada suara yang datar dan cenderung sama dari awal sampai akhir, dengan penggunaan kata yang terus-menerus diulang. Tujuan menggunakan nada suara monoton adalah agar alam sadar sang sukarelawan merasa bosan, sehingga ia lebih mudah memasuki alam bawah sadarnya.

b. Nada Suara Bergelombang
Nada suara yang dipakai adalah nada suara naik-turun, lemah-keras, rendah-tinggi. Pelaku hipnotis mula-mula akan berbicara dengan nada rendah, kemudian semakin meninggi hingga membawa sang sukarelawan ke dalam keadaan “trans”.

Silakan pilih salah satu nada suara yang sesuai dengan kepribadian anda. Pilihlah yang paling nyaman dan enak saat anda mengucapkannya.

4. Membawa sang sukarelawan memasuki alam bawah sadar

Pertama, perintahkan sang sukarelawan untuk melakukan suatu rutinitas, misalkan “Berhitunglah dari 1 sampai 10, tiap-tiap hitungan akan membuat anda memasuki alam bawah sadar anda”.
Atau “Tarik nafas dalam-dalam…dan hembuskan”.
Atau tanyakan “Siapakah nama anda?”

Di tengah-tengah proses itu, jabat tangannya, tatap matanya, dan lakukan sesuatu yang mengejutkan sehingga ia dengan cepat memasuki alam bawah sadarnya. Sesuatu yang mengejutkan itu antara lain :

-. Menyentakkan jabatan tangan
-. Mengangkat pergelangan tangannya ke atas
-. Menjentikkan jari anda ke dahi sukarelawan

Ingat, saat melakukan hal-hal tersebut, tetap pertahankan kontak mata dengan sang sukarelawan. Setelah itu, buat sang sukarelawan melakukan hal-hal yang anda perintahkan dengan kalimat hipnotis.

5. Kalimat Hipnotis
Kalimat-kalimat hipnotis harus diucapkan dengan lancar, tanpa kata-kata seperti “eee…”, “mmm..”, “eh…”, dan sebagainya. Kalimat hipnotis biasanya adalah kalimat perintah bernada sugestif, singkat, padat, dan diucapkan berulang-ulang.

Contoh kalimat hipnotis :
Hal pertama yang harus anda lakukan adalah……
Membuat diri anda merasa nyaman…..
Duduklah di kursi dengan kedua tangan di atas paha….
Setelah anda merasa nyaman…….
Fokuskan pandangan mata anda ke satu titik…..
betul……
Arahkan pandangan mata anda ke titik ini…….
Mata anda akan semakin berat……
Semakin berat…..
Dan anda akan tertidur……

(……..) menandakan anda harus memberikan jeda sebelum menuju ke kalimat selanjutnya.

Anda sekarang berada di tepi pantai yang indah…
Sangat indah….
Dan akan menjadi lebih indah……
Anda akan melihat ombak dan buih….
Angin sepoi-sepoi…
Pohon kelapa yang teduh…..
Rasakan semuanya…..
Rasakan dengan seluruh panca indra anda…..
Masuklah ke dalam air…..
Rasakan dinginnya….
Gunakan kedua tangan anda untuk berenang melewati lautan….
dsb….dsb….

Untuk menyadarkan kembali sang sukarelawan, anda bisa menggunakan kalimat berikut :

Anda akan melihat sebuah perahu….
Yang siap membawa anda meninggalkan pantai ini…
Tapi anda akan tahu….
Segala memori indah tentang pantai ini akan tetap ada dalam pikiran anda….
Ketenangannya….
Keteduhannya…
Jadi….
Naiklah ke perahu tersebut…….
Dan anda akan menemukan suatu pesan tertulis di perahu itu…
Mulailah berhitung dari 1 sampai 10…..
Dan tiap hitungan aakan membawa anda meninggalkan alam bawah sadar…
Dan kembali ke alam sadar….
dst…dst…

Yang perlu diingat, tempo, ritme, nada, dan volume saat mengucapkan kalimat hipnotis harus konsisten.

Hipnotis adalah cabang ilmu magis yang sangat sulit dikuasai. Untuk menguasainya diperlukan waktu yang tidak sebentar. Jadi, bila anda mempraktekkan hal-hal yang tertulis di sini namun masih gagal dalam melakukan hipnotis, hal itu sangatlah wajar. Teruslah berlatih dan berlatih, maka anda akan menjadi ahli hipnotis yang ulung.